ASEAN GAMES 2018

10 Fakta Asian Games 2018 10 Fakta Asian Games 2018. Tahun depan, Indonesia akan menjadi tuan rumah ajang olahraga se-Asia Tenggara, Asian Games 2018. Berikut fakta-fakta terkait event olah raga negara-negara kawasan Asia empat tahunan tersebut 1. Asian Games 2018 akan digelar di dua kota, yakni Jakarta dan Palembang, serta beberapa tempat sebagai tuan rumah pendukung seperti Lampung, Jawa Barat, dan Banten. 2. Asian Games telah dilakukan sebanyak 17 kali. Sepanjang sejarah Asian Games, baru kali ini akan ada dua kota yang dijadikan tuan rumah. Indonesia menjadi negara pertama yang menggelar Asian Games di dua kota dalam satu negara secara bersamaan. 3. Awalnya, gelaran olahraga ini akan diadakan di Hanoi, Vietnam. Namun, dibatalkan dengan alasan krisis ekonomi dan finansial yang dialami negara tersebut. Ada pun terpilihnya Kota Jakarta sebagai tuan rumah Asian Games muncul dalam pertemuan OCA General Assembly, dimana delegasi Komite Olimpiade Indonesia (KOI) yang dipimpin oleh Ketua Umum, Rita Subowo dan Presiden Olimpiade Council of Asia (OCA) Sheik Fahad Al-Sabah di Incheon, September 2014. 4. Sebelumnya, OCA menginginkan Asian Games dilaksanakan tahun 2019. Namun, Indonesia mengajukan syarat untuk menyelenggarakan Asian Games di 2018, karena 2019 ada penyelenggaraan pemilu. Syarat itu pun disetujui, sehingga Indonesia menjadi tuan rumah dan Asian Games ke-18 yang digelar tahun 2018. 5. Jumlah cabang olahraga yang akan dipertandingkan sebanyak 41 cabang, terdiri dari 33 cabang olahraga olimpiade dan 8 cabang olahraga non olimpiade dengan jumlah nomor perlombaan sebanyak 490 nomor. 6. Asian Games 2018 menjadi menjadi kali pertama Asian Games memperlombakan baik cabang olahraga maupun nomor olahraga terbanyak yang akan di pertandingkan. 7. Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games sebanyak dua kali. Pertama kali Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Asian Games pada tahun 1962 yang digelar di Jakarta dan yang kedua ialah di tahun 2018 mendatang. 8. Pemerintah Indonesia mendatangkan salah satu girlband Korea Selatan, SNSD sebagai bintang tamu dalam countdown satu tahun Asian Games 2018 pada 18 Agustus 2017 lalu. 9. Sebagai bagian dari persiapan menyambut Asian Games, pembangunan MRT Jakarta akan dipercepat. Palembang juga akan meng-upgrade fasilitas seperti membangun monorel dengan panjang 25 Kilometer, lalu skybridge dengan transit kereta ringan (LRT) terminal yang mengambil penumpang dari Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II ke Jakabaring. 10. Pemerintah telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 3 triliun untuk mempersiapkan Asian Games, dan pemerintah daerah juga diharapkan untuk memasok dana. Sumber: www.kumpulanfakta.com/10-fakta-asian-games-2018/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SEJARAH PERKEMBANGAN ISLAM DI EROPA

Snow White